Barkati Resmikan Pentas Keliling "SANDIMA" ke Sekolah - Sekolah
SAMARINDA. Wakil Walikota Samarinda, M Barkati resmi membuka pentas perdana Sandima Keliling Sekolah se-Samarinda di SDN 007 Samarinda Ulu, Selasa (12/11).
Dalam sambutannya, Barkati menyatakan mendukung Pentas Keliling Sandima yang merupakan kerjasama 3 lembaga, yakni Forum Aktualisasi Seni Tradisional (Format), Dinas Pendidikan dan Dinas Kebudayaan Kota Samarinda.
ÔÇ£Di tahun anggaran yang akan datang kami akan memberikan perhatian soal seni dan budaya ini,ÔÇØ janji Barkati yang hadir didampingi Asisten III Sekretariat Daerah Samarinda, Ali Fitri Noor.
Barkati bercerita di masa remajanya suka menonton Sandima yang saat itu dimainkan gurunya sendiri di SD Pelita. Dia mendukung sekali bila saat ini Sandiwara Mamanda dihidupkan lagi. Hal ini tambahnya, agar generasi saat ini tidak melupakan budaya daerahnya. Mengenal dan melestarikan budaya daerah menurut Barkati sangat penting bagi generasi penerus bangsa.
ÔÇ£Dengan adanya Pentas Keliling Sandima akan mengingatkan kembali kejayaan kesenian Mamanda, yang harus dijalankan didukung dan dilestarikan,ÔÇØ tegas Barkati dalam launching yang diawali acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya oleh hadirin dan doa oleh Komite Sastra Dewan Kesenian Samarinda yang juga Kasi Pengelola Data Informasi Publik (DIP) Dinas Kominfo kota Samarinda Ust Abdillah Syafei.
Sebelumnya Kepala Dinas Kebudayaan, Adriyani menyampaikan bahwa Pentas Keliling Sandima yang digagas oleh Dinas Kebudayaan ini patut didukung karena merupakan salah satu upaya untuk memperkenalkan kepada generasi muda tentang kearifan lokal yang dimiliki Kota Samarinda.
Sementara Kabid Kebudayaan Elansyah Jamhari dalam laporannya menyampaikan bagaimana perkembangan seni Sandima yang cukup berat di tengah budaya modern saat ini. Menurutnya peran seniman FORMAT sangatlah besar dalam mengangkat seni tradisi yang sudah mulai ditinggalkan orang termasuk Sandiwara mamanda.
Elansyah juga menyampaikan harapannya kepada Pemerintah Kota agar bagaimana caranya Dewan Kesenian Kota Samarinda bisa memiliki kantor. Keberadaan kantor selain sebagai sebuah kesekretariatan juga menjadi sarana untuk seniman berkumpul dan mengasah kemampuan mereka.
Tampak hadir pula wakil ketua DPRD Samarinda Subandi, Ketua Komisi IV DPRD Samarinda Sri Puji Astuti, ketua Dewan Kesenian Daerah Samarinda Ibnu Araby dan para pejabat lainnya. (kmf14)
Penulis : Fany Dwi --Editor : Doni